Sedih, Tersambar Petir Radio Kita FM Terpaksa Off Air
Radio Kita FM terpaksa off air atau berhenti siaran pada Rabu (30/03/2022) dikarenakan tower pemancarnya tersambar petir.
Sambaran petir tersebut menyebabkan beberapa peralatan mengalami kerusakan seperti pemancar radio, transmitter radio, laptop, dua unit televisi, router internet, sound card USB, receiver parabola dan power supply handycam.
Kerusakan alat-alat tersebut menyebabkan Radio Kita FM tidak bisa mengudara atau off air untuk sementara waktu. Hal ini sebagaimana yang disampaikan oleh Manager Off air Radio Kita FM Sohibbudin, “Iya, karena dihari Rabu itu ketika hujan besar tiba-tiba petir menyambar tower pemancar dan merembet sampai kedalam studio dan menyebabkan beberapa alat mengalami kerusakan. Sehingga sampai saat ini kita belum bisa kembali mengudara atau on air menghiasi ruang dengar pendengar Radio Kita FM.” ujarnya.
Ayah dari dua orang anak ini melanjutkan, “Oleh karena itu kami membuka peluang donasi kepada seluruh muhsinin, donatur, pendengar dan pemirsa Radio Kita TV serta seluruh masyarakat yang ingin membantu kami agar bisa kembali mengudara menghiasi ruang dengan anda semua bisa langsung mengirimkan donasi anda melaluli Bank Syariah Indonesia (BSI) ke nomor rekening 711 8366 101 atas nama Sosial Radio Kita FM Cirebon. Jangan lupa untuk konfirmasi ke nomor whatsap 0813-1309-6880.”.
Akibat musibah sambaran petir ini kerugian yang dialami oleh pihak Radio Kita TV mencapai Rp. 32.550.000 (tiga puluh dua juta lima ratus lima puluh ribu rupiah).